Polisi Gerak Cepat, Amankan 2 Pelaku Pemalakan di Cengkareng
WARTALIKA.id – Polisi bergerak cepat memburu para pelaku pemalakan terhadap sopir travel asal Cilacap. Tim Resmob Polres Metro Jakarta Barat mengamankan 2 pelaku di rumah kost di daerah Tegal Alur Kalideres Jakarta Barat, Selasa(02/08/2022).
Polres Metro Jakarta Barat Polda Metro Jaya bergerak cepat mengamankan 2 orang pelaku pemalakan terhadap sopir travel asal Cilacap di jalan outer ring road Cengkareng Jakarta Barat.
Kejadian tersebut dilaporkan melalui akun instagram @polres_jakbar dengan durasi 58 detik tampak terlihat 2 orang pemuda mengenakan pakaian garis garis hitam putih dan seorang lagi mengenakan pakaian kaos hitam tampak terlihat melakukan pemalakan kepada seorang driver travel
Dari narasi yang beredar dimedia sosial instagram menuliskan _”sopir travel asal Cilacap kena palak sebesar 1 juta rupiah dijalan outer ring road Cengkareng Jakarta Barat”_
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Akbp Joko Dwi Harsono mengatakan, Pelaku sudah berhasil diamankan oleh tim resmob Polres Metro Jakarta Barat
“Pelaku berjumlah 2 orang, diamankan di jalan outer ring road Cengkareng Jakarta berikut barang bukti sejumlah uang,” ujar Akbp Joko Dwi Harsono saat dikonfirmasi, Selasa, 2/8/2022.
Joko menjelaskan, 2 orang pelaku pemalakan berinisial SM als S (26) dan AS als A (17)