WARTALIKA.id – Stabilitas ketahanan pangan dengan mengolah lahan kosong dengan memanfaatkanLahan seluas 95 m, bertempat di area tata air penyaringan sampah kali Jln. Dukuh 4 RT.06/01 Kelurahan Dukuh Kecamatan Kramatjati, Kamis (04/08/2022).

Kerjasama antara Koramil 05/Kramatjati dengan Jasa Marga, kelompok Tani, perikanan RW.01 dan Karang taruna membuka lahan tidur seluas 95 m untuk dijadikan lahan pertanian yang akan ditanami tanaman Produktif diantaranya Terong, Cabe, Pepaya, Singkong dan budidaya kolam buatan dari terpal plastik yang di isi berbagai macam ikan diantaranya Ikan Mas, ikan Gurami, ikan Nila dan ikan mujair.

Kapten Arm Asnawi Danramil Kramatjati pada kesempatan buka lahan ketahanan pangan mengatakan, kegiatan ini untuk membantu menambah ketersediaan kebutuhan pangan bagi warga dan masyarakat sekitar.