Kumdam Jaya Berikan Penyuluhan Hukum di Yonmek 202/Tajimalela
WARTALIKA.id – Batalyon Infanteri Mekanis 202/Tajimalela adalah sebuah Batalyon Infanteri Mekanis yang terdapat di bawah komando dari Brigif 1/Jaya Sakti, Kodam Jaya. Yonifmek 202/Tajimalela mengelar penyuluhan hukum dari Kumdam Jaya, di Aula Tajimalela Jl. Asrama Yonif 202, Bojong Rawalimbu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin(22/08/2022).
Kegiatan Penyuluhan Hukum dipimpin langsung oleh Letkol Chk Agus Mulyana, beserta 2 Anggota dari Kumdam Jaya serta diikuti Seluruh personil Batalyon Infanteri Mekanis 202/Tajimalela beserta anggota Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Yonif Mekanis 202.
Penyuluhan hukum bagi prajurit TNI AD adalah kegiatan pembinaan prajurit TNI AD yang diselenggarakan dengan tujuan mewujudkan kesadaran hukum prajurit TNI AD yang lebih baik, sehingga prajurit TNI AD berdisiplin, mengetahui, memahami, menghayati sekaligus mematuhi hukum yang berlaku.