WARTALIKA.id – Koramil 04 Kebayoran Lama Distrik Militer 0504 Jakarta Selatan menyalurkan bantuan ratusan kardus mie instant dan air mineral serta makanan siap saji yang diserahkan langsung kepada perwakilan warga korban kebakaran di Jl. Simprug RT.008/08 Grogol Selatan, Kebayoran Lama Jakarta Selatan, Kamis (01/09/2022) siang.
Danramil 04 Kebayoran Lama, Mayor Arm. Jonakius mengatakan, pemberian sembako tersebut disalurkan kepada warga yang sedang tertimpa musibah kebakaran merupakan wujud kepedulian TNI khususnya Kodim 0504 Jakarta Selatan melalui Koramil 04 Kebayoran Lama untuk masyarakat yang mengalami musibah kebakaran beberapa hari lalu.
“Kami juga merasakan kesedihan yang dialami para korban, sebab musibah seperti ini tidak pernah kita inginkan, namun kepedulian kitalah yang dapat sedikit membantu meringankan beban keluarga para korban kebakaran,” ujarnya.
Danramil 04 Kebayoran Lama juga menyampaikan bahwa bantuan tersebut jangan dilihat dari nilainya, namun keikhlasan dan kepedulian yang mendorong pihaknya untuk dapat saling tolong menolong antar sesama.
“Intinya, dengan bantuan sembako yang nilainya tidak seberapa ini, diharapkan dapat sedikit meringankan beban saudara kami disini,” ungkapnya
Mayor Arm. Jonakius juga menyampaikan harapannya, semoga bantuan yang diberikan ini bisa bermanfaat dan menjadi berkah untuk semuanya.
“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat buat para korban kebakaran di Jl. Simprug RT.008/08 Grogol Selatan, Kebayoran Lama,” pungkasnya.