WARTALIKA.id –  Kodim 0505/Jakarta Timur melalui Koramil 04/Pulogadung menggelar kegiatan komunikasi sosial (Komsos). Dalam rangka menjaga Stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah, dilaksanakan di LapanganLapangan Arena 21 Pulo Mas Jln. Tanah Mas Raya No.39 Kel. Kayu putih Kec. Pulogadung, Jakarta, Rabu (14/09/2022).

Komsos oleh Apkowil merupakan sebuah metode yang diterapkan TNI-AD dalam memperkuat dan mempererat komunikasi dengan segenap komponen masyarakat diwilayah untuk pencegahan dan antisipasi terhadap sikon yang berkembang dilingkungan masyarakat khususnya wilayah Kecamatan Pulogadung.

Berkaitan dengan hal tersebut, Koramil04/Pulogadung menggelar kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan mengundang beberapa tokoh masyarakat dari tiap-tiap Kelurahan bertempat di Lapangan Arena 21 Pulo Mas Jln. Tanah Mas Raya No.39 Kel. Kayu putih Kec. Pulogadung, Jakarta Timur.

Komsos yang digelar bersama Komponen Masyarakat pada Semester II TA. 2022 yang bertema “Generasi Muda Sebagai Wirausaha Millenial Inovatif Berwawasan Kebangsaan”, Danramil 04/Pulogadung mengatakan, materi Wawasan kebangsaan terhadap para generasi muda adalah hal yang prinsip harus diberikan, apalagi diera globalisasi yang serba canggih seperti sekarang ini.

Pesatnya perkembangan informasi, kemajuan teknologi, media sosial yang telah mengakar terhadap generasi muda bangsa yang telah mendominasi dengan penggunaan internet untuk berbagai kebutuhan mulai dari tugas belajar, Media usaha, komunikasi hingga wirausaha bahkan tak sedikit dari generasi muda yang mampu berinovasi dalam berbagai bidang tekhnologi”, ungkapnya.