WARTALIKA.id – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 Tahun 2023, Polres Pegunungan Bintang menggelar kegiatan Doa Kebangsaan, Oksibil, Senin(14/8/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Bupati Pegunungan Bintang Kris Bakweng Uropmabin, ST, Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Mohamad Dafi Bastomi, PJU TNI/POLRI, para Tokoh agama, Tokoh Adat, Tokoh Perempuan, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda serta Personel TNI/POLRI

Wakil Bupati dalam sambutannya menyampaikan Mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Pegunungan Bintang, para PJU TNI/POLRI, Para Tokoh Agama, Dewan Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Perempuan serta Personel TNI/POLRI yang telah hadir dalam pelaksanaan Doa Kebangsaan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 Tahun 2023 sekaligus mengucap Syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa

Harapannya kegiatan ini untuk dapat bersilahturahmi dan tetap Solid dan bergandengan tangan untuk menjaga Kabupaten Pegunungan Bintang dari gangguan dan menciptakan Kamtibmas bersama dengan semangat kemerdekaan Republik Indonesia ke 78,” ujar Kris Bakweng Uropmabin.