Wakili Dandim 0503/JB, Danramil 03/GP Hadiri Apel Penanganan Polusi Udara Dan Penyemprotan Jalan
WARTALIKA.id – Dalam rangka mewakili Dandim 0503/JB Letkol Inf E.S. Siregar, Komandan Koramil 03/GP Mayor Inf Manatap Rajagukguk, dan personil Babinsa menghadiri Giat Apel Penanganan Polusi Udara yang dipimpin oleh Walikota Kota Administrasi Jakarta Barat H. Uus Kuswanto.
dan dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Kota Administrasi Jakarta Barat. Apel bertempat di Taman Kota Cattleya, Jl. Letjen S. Parman, Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Senin (28/08/2023).
Walikota Kota Administrasi Jakarta Barat, Uus Kuswanto menyebutkan bahwa Pemerintah Kota Jakarta Barat mengerahkan 50 kendaraan untuk menyiram Jalan S Parman, guna mengurangi polusi udara. 50 kendaraan tersebut dibagi menjadi dua tim.
“Tim yang pertama di sepanjang Jalan Letjen S Parman, jadi memutar dan kembali lagi ke Taman Cattleya, Palmerah,” ungkap Walikota.
Sedangkan, Tim yang kedua melakukan penyemprotan di Jalan Letjen S Parman, lalu lanjut ke Grogol dan kembali ke sini lagi ke Taman Cattleya.
Tinggalkan Balasan