TNI Angkatan Darat Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024
Rabu, 8 November 2023 - 17:32 WIB
WARTALIKA.id – Danbrigif 1/Jayasakti Kolonel Inf Dwison Evianto selaku Komandan upacara memimpin seluruh peserta upacara dalam rangka apel gelar pasukan pengamanan pemilu 2024, Monas, Jakarta Pusat, (08/11/2023).
Apel yang dipimpin Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Agus Subiyanto dalam rangka persiapan pengamanan Pemilu 2024 itu juga diikuti 16 Kodam di seluruh wilayah Indonesia melalui daring. TNI AD menyiapkan 115.000 personel dalam menjaga keamanan dan menjamin keberhasilan Pemilu 2024.
Tinggalkan Balasan