“Itulah sebabnya kenapa kita membngun ekonomi dan keuangan syariah, ada industri halal, keuangan dan zakat wakaf, bisnis syariah. Pesantren harus jadi pusat pengembangan.”

Indonesia Quran Hour” menjadi momentum mengajak umat muslim mendekatkan diri dengan kitab suci Al-Qur’an dan mendorong terciptanya kemandirian ekonomi umat. Kata Ketua Umum DPP Hebitren Indonesia, Hasib Wahab Chasbullah pada kesempatan yang sama.

“Kegiatan bertujuan mengajak semua orang mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan Al-Quran, menjalankan ajaran-ajaran mulia yang terkandung di dalamnya. Serta, berbuat kebaikan sesuai nilai-nilai AL-Qur’an,” kata Hasib.

“Sekaligus, dijadikan momentum merupakan agenda besar mendorong terciptanya cita-cita kemandirian ekonomi umat di Indonesia menyongsong dalam “Indonesia Emas”.”
Adapun “Indonesia Quran Hour 2024” yang diselenggarakan Hebitren Indonesia, merupakan even akbar tahunan yang diselenggarakan secara rutin. Fokus utama pada penyelenggaraannya adalah penyatuan hati seluruh umat Islam dengan Al-Qur’an di seluruh dunia.