WARTALIKA.id – Ketua RW 06 Penjaringan Surya Darma yang menyaksikan sendiri saat aksi insiden penolakan anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Nasdem Hasan Basri Umar oleh pihak Security Rusunawa Penjaringan, mengaku heran dengan tingkah laku Security PJLP Rusunawa Penjaringan dan sangat menyesalkan terjadinya insiden tersebut.

Padahal, menurutnya kedatangan HBU panggilan akrab Hasan Basri Umar ke Rusunawa Penjaringan untuk menyerahkan bantuan hewan kurban ke Masjid At-Taqwa kepada warga.

“Pada pukul 13.09 Wib, saya ditelepon stafnya pak HBU bahwa Hasan Basri Umar sudah tiba dilokasi dan dilarang masuk oleh Security. Pas saya tiba dilokasi pak HBU sudah turun dari mobil dan sudah membuka jaketnya serta sudah mengeluarkan Kartu Tanda Anggota (KTA) nya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta namun masih juga dilarang masuk,” kata Surya saat ditemui di gedung DPRD DKI Fraksi Nasdem lantai 5 Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (18/7/2022).

Surya menuturkan jika pihak Security mengatakan dengan alasan siapapun tidak boleh masuk ke wilayah tersebut.

“Padahal, sebelumnya Walikota Jakarta Utara dan Kapolsek Penjaringan bersama dengan kami boleh masuk ke Rusunawa tersebut,” terang dia.

Sementara, lanjut Surya kedatangan Hasan Basri Umar ke Rusunawa Penjaringan hanya ingin mengantarkan hewan kurban. “Ada dua orang Security yang melarang pak HBU masuk saat itu, padahal Security tersebut merupakan pekerja dari Dinas Perumahan”.

Selaku Ketua RW 06 Penjaringan Surya Darma, berharap agar Security Rusunawa Penjaringan bisa bersikap profesional. Menurut dia, Security sebagai pelayan dan siapapun harus dilayani dengan baik.

“Apalagi ini seorang anggota dewan DPRD DKI Jakarta, pak HBU datang dengan niat baik kenapa harus dilarang,” keluhnya.

Kedepannya, Surya meminta Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi DKI Jakarta Sarjoko dan Kepala UPRS Rusunawa Penjaringan agar bisa menertibkan anggota PJLP Security.

“Kepala Dinas Perumahan dan Kepala UPRS Rusunawa Penjaringan tolong tekankan kepada Security agar memberikan pelayanan yang lebih baik lagi khususnya di Rusunawa Penjaringan,” pinta Surya.

Sementara Hasan Basri Umar (HBU) saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. HBU mengatakan pertemuan pada hari ini Senin 18 Juli 2022 dengan Dinas Perumahan di kantor DPRD DKI Jakarta Fraksi Nasdem lantai 5 Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat  berkaitan dengan kejadian pada hari Sabtu tanggal 9 Juli 2022 lalu.