Fedri Ramadhan dari Presenter TV Kini Jadi Direktur di Usia 26 Tahun
WARTALIKA.id – Kisah inspiratif datang dari Presenter TVRI Nasional Fedri Ramadhan, pemuda asal Nagari Barulak, Kecamatan Tanjuang Baru, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Saat ia berusia 26 tahun sudah menjadi salah seorang direktur hotel bintang 4 di Jakarta, seperti dikatakan Fedri saat diwawancarai pada Kamis (10/8/2023).
Saat tampil jadi Trainer Public Speaking Class bersama Lembaga Pelatihan Merindo – Jakarta untuk ibu-ibu PKK Kabupaten Simalungun – Batam pada 6 Juli lalu, Fedri Ramadhan mengutarakan pengalamannya dalam menekuni public speaking.
Dalam 2 jam training yang berlangsung penuh antusias tersebut, Fedri Ramadhan menceritakan skill public speaking-nya yang ia dapatkan sejak Taman Kanak-kanak, membuatnya senang berbicara, membaca puisi, hingga berpidato di depan umum.
“Dulu saya bersekolah di MIN 2 dan MTsN 14 Kabupaten Tanah Datar dan SMKN 1 Tanjung Baru. Selama sekolah memang hobi saya bicara di depan kelas, aktif di OSIS, suka ikut lomba, hingga jadi penyiar radio, untuk mencukupi kebutuhan bersekolah,” kata Fedri.
Fedri Ramadhan juga menceritakan pengalaman pahit yang pernah ia jalani. Alumni Bidikmisi Fakultas Pariwisata dan Perhotelan – Universitas Negeri Padang (UNP) tersebut harus gedor pintu kantor dan toko orang satu persatu untuk mendapatkan pekerjaan, hingga akhirnya diterima bekerja sambil kuliah.
Seperti dijelaskan Fedri, ia lahir dan dibesarkan dari keluarga sederhana. Awal berkarir, saat berusia 18 tahun Fedri jadi ticketing salah satu agen travel di Padang.
Sumber : Muhammad Fadhli