WARTALIKA.id – Danrem 052/Wijayakrama (Wkr) Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo memberikan wawasan kebangsaan kepada Mahasiswa Universitas Prasetya Mulya bertempat di Jl. BSD Raya Utama, BSD City,desa Pagedangan Kec. Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Jumat(25/8/2023).

Pemberian materi bela negara oleh Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo (Danrem 052/Wkr) kepada Mahasiswa Universitas Prasetya Mulya untuk menanamkan cinta tanah air kepada bangsa dan negara.

Pemberian materi wawasan kebangsaan diikuti oleh 1000 siswa adapun selaku penanggung jawab kegiatan Dr. Rudi Handoko Direktorat kemahasiswaan

Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo dalam pemberian materi menyampaikan, Bela Negara merupakan kewajiban bagi rakyat Indonesia dalam rangka pertahanan negara. Wawasan Nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia tentang jati diri dan lingkungan mengutamakan Persatuan dan kesatuan bangsa demi tercapai nya tujuan nasional,” jelas Danrem

”SPACEIKLAN”

Lanjut Danrem, Situasi global saat ini terjadi krisis energi, inflasi ,tensi geopolitik, transisi pandemi covid, terorisme, semua negara mewaspadai dengan situasi yang sedang berkembang di dunia.