“Tak hanya itu, bagi siapa saja warga yang ingin mampir ngopi dan minum teh sudah kita siapkan secara gratis”, ujar Letda Inf Ghea, selaku koordinator kegiatan.

Sementara itu, Mama Jolince, salah seorang warga yang menerima nasi bungkus mengucapkan terima kasih atas kepedulian Satgas 330 yang membagikan nasi bungkus kepada warga. “Beberapa hari ini kita tidak bisa masak. Minyak Tanah sudah susah, mau cari kayu, tapi hujan. Terimakasih Satgas 330, sudah bagi nasi bungkus buat warga, semoga Tuhan memberkati”, ucapnya.