WARTALIKA.id – Dalam rangka Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023, Kodim 0505/Jakarta Timur melaksanakan kegiatan karya bakti penanaman pohon produktif di RT. 003/003 Jln. Inspeksi Banjir Kanal Timur (KBT) Kp. Rawadas Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (14/12/2023).

Karya bakti dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika TNI-AD Ke-78 ini mengangkat tema “TNI AD BERSAMA RAKYAT BERSATU DENGAN ALAM UNTUK NKRI”.

Kegiatan karya bakti ini melibatkan tiga pilar, TNI-POLR, Kopassus, instansi Pemerintah daerah dan warga masyarakat setempat. Sedangkan sasaran karya bakti, adalah pembersihan lahan dan penanaman pohon produktif di sepanjang jln. Inspeksi Banjir Kanal Timur (KBT) Kampung Rawadas RW.03 Pondok Kopi.

Anggota Koramil, Kodim 0505/JT bersama Polsek Duren Sawit dan Pemda melaksanakan pembersihan sekitar lokasi sepanjang Jln. Inspeksi Kanal Banjir timur serta melakukan penanaman pohon produktif guna mendukung program Pemerintah dalam upaya penghijauan diwilayah Jakarta Timur.

”SPACEIKLAN”