2500 Runners Meriahkan Event Jelang HUT Bhayangkara ke 78, Ini Kata Kabid Humas Polda Babel
WARTALIKA.id – Polda Bangka Belitung sukses menggelar event Bhayangkara Babel Run 2024 pada Minggu (2/5/24) pagi di Taman Bhaypark Polda Bangka Belitung.
Total, ada sebanyak 2.500an runners atau pelari yang memeriahkan event tersebut dengan 2 kategori yaitu 5Km dan 10Km.
Kabid Humas Polda Babel sekaligus Ketua Pelaksana BBR 2024 Kombes Pol Jojo Sutarjo mengungkapkan terimakasih atas dukungan masyarakat dalam menyemarakkan event tersebut.
“Kita sangat bersyukur antusias masyarakat mengikuti Bhayangkara Babel Run ini sangat luar biasa,”Jojo.
Menurut Jojo, BBR 2024 ini terbagi dalam 5 kategori yakni 5K umum, 5K pelajar tingkat SMP SMA/SMK, 10K Master untuk usia 40 tahun keatas, 10K ASN, TNI/Polri dan 10K nasional khusus untuk para atlet.
“Semua kategori ada putra dan putri, bahkan untuk kategori nasional ada atlet dari Padang, Bogor, Riau, Belitung dan Belitung timur. Total pemenang ada 46 orang,”tuturnya.
Para pemenang, lanjut Jojo, mendapatkan medali, piagam dan uang pembinaan dengan total hadiah seluruhnya 146 juta rupiah.
Selain itu, pihaknya juga menyediakan grandprize utama sepeda motor dan beragam doorprize alat elektronik dan hadiah menarik lainnya.
Jojo juga menambahkan, 15 stand UMKM dari Bhayangkari Polda Babel dan jajaran serta 5 stand umum turut menyemarakkan kegiatan ini dengan memasarkan beragam produk seperti makanan, minuman dan kerajinan tangan khas daerah.
“Terimakasih kepada semua peserta dan masyarakat yang sangat antusias memeriahkan Bhayangkara Babel Run ini. Kita juga menyampaikan mohon maaf kepada para pengguna jalan yang merasa terganggu dengan adanya kegiatan ini,” ujarnya.
Sementara itu, dalam event tersebut dihadiri oleh seluruh Forkopimda Babel, Wakapolda, Para Pejabat Utama, Para Pimpinan Instansi Vertikal serta seluruh Kapolres jajaran.
Berikut daftar nama para Pemenang event Bhayangkara Babel Run 2024 Polda Bangka Belitung :
Juara 5K Putra Kategori Pelajar
1. Yoga Erlangga dari Belitung
2. Doli Panggabean dari Pangkalpinang
3. Dadan Kurniawan dari Pangkalpinang
4. Yudha Adrianto dari Tanjung Pandan
5. Diki Lapor dari Bangka Selatan
Juara 5K Putri Kategori Pelajar
1. Fibri Audina dari Pangkalpinang
2. Comelia Safira dari Pangkalpinang
3. Gina dari Bangka Tengah
4. Lola Sinta Sari dari Pangkalpinang
5. Raina Arfa dari Pangkalpinang
Tinggalkan Balasan