WARTALIKA.id – Kegiatan pembukaan Drag Bike yang berlangsung di Jalan Jimbaran, Desa Sijuk, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, sukses digelar dengan aman dan tertib.

Acara ini dimulai hari ini, Minggu, 6 Juli 2025 pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga selesai, dengan dihadiri oleh sekitar 1.300 pengunjung dan didukung oleh kehadiran 450 kendaraan, terdiri dari 120 unit kendaraan roda empat dan 330 unit roda dua.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Belitung, Kompol Maulup Irsan, dengan didampingi oleh dua Perwira Pengendali (Padal), yaitu IPDA Alamsyah dan IPDA Kasnadi, S.H.

Sebanyak 31 personel diterjunkan untuk melakukan pengamanan selama kegiatan berlangsung, yang terbagi dalam beberapa fungsi pengamanan seperti pengaturan lalu lintas, pengamanan terbuka, tertutup, dan pengamanan teknis lapangan. Seluruh personel menunjukkan kesiapsiagaan dan sinergitas dalam memastikan kelancaran kegiatan.