WARTALIKA.id – Salam menggunakan simbol jari hari-hari ini tengah menjadi tren utamanya dalam menggunakan isyarat jari dengan ragam tertentu.

Kontestasi politik yang tengah berlangsung saat ini menunjukkan salam jari menjadi identik dengan bentuk dukungan terhadap salah satu pasangan calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres).

Fenomena tersebut belakangan ini ramai diperbincangkan setelah Wakil Presiden (Wapres) RI KH Ma’ruf Amin terlihat memberi salam tiga jari saat menghadiri acara HUT PDIP ke-51 di Jakarta, Rabu (10/1) lalu.

Sontak salam tiga jari Wapres itu dikaitkan dengan bentuk dukungan langsung terhadap paslon nomor urut 03 Ganjar-Mahfud.

”SPACEIKLAN”

Kendati begitu, salam menggunakan tiga jari itu justru dimaknai berbeda oleh Staf Khusus Wapres bidang hukum Firman Wijaya.

Menurutnya, apa yang terdokumentasi dari salam dengan Ibu Jari, telunjuk serta jari kelingking dalam acara PDIP tersebut tidak lain merupakan salam biasa saja.

Hal itu karena salam resmi yang menjadi jargon dari paslon nomor urut 03 tersebut justru dengan jari telunjuk, tengah dan jari manis yang merapat (three finger salute) mirip adegan di film The Hunger Games.