WARTALIKA.id – Dalam kunjungan ke Provinsi Sulawesi Utara pada Jumat, 23 Februari 2024, Presiden Joko Widodo menghadiri acara Silaturahmi dengan Nasabah Mekaar binaan Permodalan Nasional Madani (PNM) di Sport Hall & Convention, Kota Bitung. Dalam sambutannya, Presiden menekankan pentingnya semangat kerja dan disiplin sebagai kunci utama keberhasilan dalam berusaha.

Menurut Presiden, semangat kerja yang kuat adalah awal dari kesuksesan. Hal ini terlihat dari pengalamannya sendiri yang memulai bisnis pada tahun 1988, berawal dari berjualan di Kota Solo hingga berhasil menembus pasar internasional. “Semangat bekerja keras itu menjadi kunci kita sukses atau tidak sukses dalam berusaha,” ujar Presiden.

Lebih lanjut, Presiden menekankan pentingnya disiplin, terutama dalam hal pengelolaan keuangan. Beliau memberikan contoh konkret tentang pentingnya membayar cicilan tepat waktu bagi nasabah PNM Mekaar.

“Penting sekali disiplin. Kalau kita sudah ngambil dari PNM Mekaar misalnya 5 juta, hari Senin kita harus nyicil, hari Senin harus ngangsur, tet Senin harus kita siapkan. Kalau kita janji Jumat hari ini Jumat janji harus ngangsur, hari ini tet harus ngangsur. Itu yang namanya disiplin,” tambahnya.

”SPACEIKLAN”

Presiden juga mengapresiasi perkembangan PNM Mekaar yang sejak dimulai pada tahun 2015 telah berkembang pesat dengan 15,2 juta nasabah dan penyaluran dana sebesar Rp244 triliun. Di Sulawesi Utara sendiri, tercatat ada 125 ribu nasabah dengan uang beredar sebesar Rp2,1 triliun.