WARTALIKA.id – Sejak pukul 06.00 WIB seluruh lapisan masyarakat mulai berkumpul dalam semangat kebersamaan untuk mengikuti acara jalan santai yang diadakan Polres Belitung Dalam rangka memeriahkan hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Belitung, Minggu(23/06/2024).

Para peserta yang hadir dari berbagai kalangan mulai dari forkopimda, TNI / Polri, ibu-ibu Bhayangkari, serta seluruh masyarakat mulai berdatangan dengan penuh antusias guna mengikuti kegiatan tersebut yang digelar di halaman mapolres Belitung

Kegiatan dimulai dengan sambutan dari Kapolres Belitung AKBP Didik Subiyakto yang menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan jalan santai 2024 ini merupakan ungkapan rasa terima kasih dari POLRI utamanya dari jajaran Polres Belitung kepada seluruh masyarakat atas dukungan dan kerjasama selama ini dalam menjaga Kamtibmas tetap aman dan kondusif Di samping itu juga kegiatan ini menjadi ajang untuk mempererat hubungan tali silaturahmi antara kepolisian dan pemerintah daerah TNI serta masyarakat

Lanjut dikatakan Kapolres, kami sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dalam kegiatan jalan santai untuk memeriahkan hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024 dan kami sangat menghargai antusias dan semangat seluruh masyarakat yang hadir pada pagi hari ini serta ucapan terima kasih kepada seluruh panitia dan sponsor yang telah bekerja keras dalam memberikan dukungan penuh untuk suksesnya kegiatan jalan santai ini

”SPACEIKLAN”